Iklan selalu muncul pada xiaomi redmi 3 / 3 prime? Ini masalahnya - Dktronic Iklan selalu muncul pada xiaomi redmi 3 / 3 prime? Ini masalahnya - Dktronic

Iklan selalu muncul pada xiaomi redmi 3 / 3 prime? Ini masalahnya

Hallo mifans smartphone xiaomi redmi 3 / 3 prime kamu sering muncul iklan-iklan yang tidak jelas apalagi terasa kuota internet cepat habis dan borosnya minta apun? padahal smartphone dalam keadaan stanby alias tidak di pergunakan maupun aktif browsing Kalau memang iya kamu perlu curiga rom distributor atau global stable yang tertanam di smartphone xiaomi redmi 3 / 3 prime yang saat ini kamu pakai

Ternyata tidak hanya xiaomi redmi note 2 saja yang mengalami kecurangan dengan adanya rom distributor melainkan xiaomi redmi 3 juga mengalami hal yang sama lo, admin sendiri menyadari waktu pegang xiaomi redmi 3 milik teman yang sering muncul iklan-iklan tidak jelas yang tak semestinya ada, dan setelah admin cek ke pengaturan > tentang ponsel > VERSI MIUI admin hanya  geleng geleng melihatnya, bagaimana tidak sobat ternyata kode bentukan dan kode rom nya sangat jauh dari kode bentukan xiaomi

Pada umumnya kode bentukan miui dan kode rom versi miui xiaomi bisa di baca dan di artikan tapi bila yang anda temui seperti ini  7.2.99.99 LHPCPDB patut anda kategorikan sebagai rom distributor/ abal-abal, sebagai contoh rom yang official dari xiaomi seharusnya 8.0.1.2 LAIMIDB bila kita membaca dari kode L= lollipop untuk AI= menandakan dengan nama rom atau perangkat xiaomi redmi 3 / 3 prime untuk versi miui tidak lebih dari kode 4 digit bila anda menemukan kode lebih dari 4 digit sudah pasti itu bukan rom official untuk memahaminya silahkan anda baca
Iklan selalu muncul pada xiaomi redmi 3 / prime? Ini masalahnya

berikut ini artikel yang berkaitan dengan versi bentukan rom dan kode rom xiaomi
Bila kamu sudah memastikan rom yang saat ini di gunakan adalah distributor / abal-abal silahkan ganti ke rom official xiaomi agar tidak ada iklan-iklan  tidak jelas yang selalu muncul, untuk cara menganti rom xiaomi redmi 3/3prime meliki dua system boot flashboot dan EDL pada kesempatan kali ini kita akan mengunakan system boot EDL untuk caranya silahkan anda simak di bawah ini sobat

Persyaratan:
1.xiaomi redmi 3 / 3 prime kode rom IDO
2.komputer dengan system windows 64 bit rekomendasi bila mengunakan 32 bit silahkan anda gunakan mi phone versi terbaru
3.kabel usb

Bahan-Bahan:
1.Mi Phone download dan install
Nama File : - MI Phone

2.Room Xiaomi redmi 3
Nama File : - MIUI 8 China Stable room
Version : V8.0.2.0.LAICNDG | Ukuran File : 1,2 GB

Nama File : - MIUI 8 Global Stable room
Version : V8.0.2.0.LAIMIDG | Ukuran File : 1,1 GB

3.Nama File : - Xiaomi adb driver
Version : tidak diketahui | Ukuran File : 16 MB

Cara flashing rom abal-abal/distributor xiaomi redmi 3 / 3 prime ke rom official

Step 1 -  install terlebih dahulu xiaomi adb driver pada komputer anda, bila sebelumnya anda pernah install step ini lewati saja

Step 2 - extract rom official xiaomi redmi 3 / 3 prime pada partisi hardisk E/D agar lebih mudahnya jangan taruh dalam folder apapun

Step 3 - buka Mi phone yang sudah anda install biasanya ada pada C:\Program Files (x86)\Xiaomi\MiPhone  arahkan kunsor pada Mi flash.Exe dan klik kanan  pilih Run as Administator

Step 4 - pada bagian kiri atas Mi phone klik Browser dan cari di mana anda menaruh extract rom pada step 2 tadi

Step 5 - sekarang lihat pada bagian bawah mi phone pilih scrip flash_all.bat ( centang) ingat hal ini akan menghapus semua data pada perangkat xiaomi kamu jadi pastikan terlebih dahulu agar kamu mengbackup data data penting di internal memory terlebih dahulu

Step 6 - ambil smartphone xiaomi redmi 3 / 3 prime kamu dan masuk pada mode EDL dengan cara tekan dan tahan tombol power + volume atas secara bersamaan setelah muncul menu pilih DOWNLOAD

Step 7 - otomatis smartphone kamu akan mati yang menandakan berada pada mode EDL sekarang sambungkan ke komputer dengan mengunakan kabel USB

Step 8 - bila komputer kamu gagal install driver jangan panik hal tidak menjadi masalah asalkan pada komputer kamu sudah terbaca mode QDLoader 9008 untuk memastikan  cek komputer managemen caranya my Komputer > klik kanan pilih manage > advance manager > pada PORT &  USB pastikan sudah terbaca dengan Qualqomm QDLoader 9008 (com)

terdeteksi 9008

Step 9 - kembali ke mi phone dan klik refres bila smartphone kamu terdekteksi di tandai dengan tanda Com selanjutnya klik flash dan tungu sampai proses flashing selesai

proses flashing selesai

Setelah proses flashing selesai otomatis smartphone xiaomi kamu akan reboot dengan sendirinya, untuk bootting ke system pertama kali sedikit memakan waktu lama kira kira 10-15 menit jadi jangan panik ya apalagi mengira smartphone kamu bootloop, oh iya untuk tampilan dan kode rom serta kode bentukan xiaomi redmi 3 / 3 prime kamu semestinya sudah bisa di baca

Sampai disini smartphone xiaomi redmi 3 / 3 prime kamu sudah terbebas dari rom distributor / abal-abal dan sudah mengunakan rom official xiaomi pastinya masalah iklan dan lain lainnya yang sering kamu jumpai telah sirna, jangan lupa bila artikel ini bermanfaat silahkan klik share / +1 khusus bagi kamu yang ingin suport web hh xiaomi bisa menfollow akun G+ admin pada halaman sidebar blog dan trimakasih banyak sudah berkunjung salam admin hh xiaomi

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Iklan selalu muncul pada xiaomi redmi 3 / 3 prime? Ini masalahnya"

Trimakasih telah meluangkan waktu untuk meningalkan komentar tetapi sebelum itu mohon hindari poin poin berikut ini agar komentar anda tidak di hapus oleh admin Hhxiaomi

1.mengunakan kata kata kasar
2.memasang link aktif pada kolom komentar

agar kamu dapat mengetahui balasan komentar jangan lupa untuk mencentang "Notify ME"